Profesi Tukang Parkir Pesawat







Detikcoy - Profesinya tukang parkir pesawat disebut sebagai Ground Marshall. Tugasnya seperti juru parkir kendaraan. Bedanya yang diparkirkan adalah pesawat udara.


Ground Marshall mempunyai peran penting di sebuah bandara. Tugas seorang marshaller sendiri untuk memandu pilot usai mendarat. Marshaller harus memiliki kecepatan dan ketepatan dalam memberikan arahan. Ini agar operasional bandara bisa berjalan dengan lancar.


"Tugasnya memandu pilot untuk memarkirkan pesawat sesaat setelah melakukan pendaratan. Selain harus bekerja efisien dan mampu bekerja cepat, Marshaller juga harus benar dan tepat dalam memberikan tanda kepada pilot," tulis akun Twitter Dijren Perhubungan Udara, @djpu151.


Seorang Marshaller menggunakan atribut khas. Di kepalanya terpasang headphone berfungsi untuk meredam suara bising pesawat. Lalu dia menggunakan rompi dengan warna yang mencolok agar mudah terlihat.






Ia juga memegang dua buah tongkat di tangannya. Tongkat berfungsi sebagai petunjuk pilot untuk mengarahkan pesawat pada tempat yang ditunjukkan oleh Marshaller.


Fungsi Ground Marshall di bandara tentunya tak lepas dari upaya keselamatan di dunia penerbangan dan untuk keteraturan di bandara. Akan tetapi, menjaga keselamatan penerbangan juga menjadi tanggung jawab masyarakat pada umumnya.


"Keselamatan merupakan prioritas utama di dunia penerbangan. Selain personel-personel penerbangan, masyarakat juga mempunyai peran sebagai salah satu bagian penting dalam membentuk budaya keselamatan transportasi," imbuh @djpu15. (fay/fay)


Sumber : detik.com

IregWay.com
IregWay.com IregWay.com - Indonesian Research Gateway adalah website yang menyajikan beragam informasi terbaru, yang mencakup pendidikan, Bisnis dan Seputar Blogging